2 Cara Edit Video Agar Terlihat Langsing di HP Android

Cara Edit Video Agar Terlihat Langsing di HP Android

Tak hanya foto saja untuk bisa kelihatan body goals, kini di video anda juga bisa terlihat langsing dengan cara mengedit melalui aplikasi di smartphone.

Tentunya semua orang ingin terlihat tampil sempurna di sosial media baik itu dalam bentuk foto maupun video. Terutama cewek yang menginginkan ingin selalu tampil ideal cantik dan langsing.

Banyak sekali aplikasi yang dapat mengecilkan ukuran badan di dalam video dan tersedia secara gratis di play store.

Nah kali ini saya akan membagikan tutorial bagaimana cara edit video agar terlihat langsing dengan mudah di HP anda. Aplikasi yang akan digunakan adalah Capcut.

Aplikasi Capcut tidak hanya dapat edit video jedag jedug saja, namun juga bisa menyempurnakan bentuk tubuh anda sehingga dalam beberapa menit akan terlihat sempurna.

Fitur yang sangat berguna ini tersedia secara gratis di Capcut dan bisa anda gunakan semaunya. Dengan bantuan AI dalam aplikasi, bentuk tubuh seseorang dapat berubah hingga bisa terlihat langsing dan ideal.

Lebih jelasnya berikut beberapa cara edit video agar terlihat langsing melalui aplikasi di HP Android.

Cara Edit Video Agar Terlihat Langsing Dengan Aplikasi Capcut

Tidak hanya di komputer dan laptop saja yang bisa mengedit sebuah video menjadi lebih sempurna, di HP Android pun kita bisa mengedit video sesuai keinginan seperti halnya membuat bentuk tubuh menjadi langsing.

Berikut cara edit video agar terlihat langsing dengan Capcut di HP Android:

  1. Download dan install aplikasi Capcut.
  2. Buka aplikasi Capcut dan buat Proyek Baru.
  3. Masukkan video yang telah anda rekam.
    edit video langsing di capcut
  4. Pilih timeline video yang ada di editor Capcut.
  5. Geser menu dan pilih menu Perbaiki.
  6. Setelah itu pilih menu Tubuh.
  7. Pilih menu Langsing dan geser nilai ke kanan untuk melangsingkan badan.
  8. Tekan tombol centang untuk menerapkan.
  9. Selesai.

Cara Edit Video Langsing Menggunakan Aplikasi PrettyUp

prettyup

Tak hanya capcut, aplikasi PrettyUp juga bisa anda gunakan untuk membuat video jadi langsing. Berikut cara buat tubuh menjadi langsing di Video menggunakan PrettyUp.

  1. Download dan install PrettyUp.
  2. Selanjutnya tekan tombol tambahkan video.
  3. Lalu pilih menu body > slim.
  4. Ubah ukuran sesuai keinginan.
  5. Selesai.

Kesimpulan

Kira kira begitulah cara edit video agar terlihat langsing dan tidak gemuk secara gratis menggunakan smartphone Android.

Sebenarnya banyak sekali editor video di HP yang bisa mengecilkan perut agar langsing, namun yang saya rekomendasikan tetap saja menggunakan Capcut karena bisa tanpa Watermark dan banyak fitur lain.

Selamat mencoba dan semoga cara ini berhasil. Terimakasih.

Scroll to Top