2 Cara Hapus Akun Threads Tanpa Hapus Instagram

Bagikan ke:

Threads merupakan aplikasi baru buatan Meta yang digadang gadang merupakan saingan Twitter.

Setelah beberapa hari launching Threads telah diinstall lebih dari 5 juta pengguna yang merupakan pengguna sosial media aktif yang berasal dari Instagram. Karena dibuat oleh perusahaan yang sama yaitu Meta, Threads bisa punya banyak pengguna dalam waktu singkat.

Baca Juga  : Cara Mengganti Background Threads di Story Instagram

Cara mendaftarkan diri ke aplikasi Threads juga cuma membutuhkan akun Instagram aktif saja, maka dari itu banyak yang fomo atau ikut ikutan menggunakan Threads ini.

Namun tidak semua orang menyukai Threads dibandingkan dengan Twitter, ada juga yang tidak suka dan ingin menghapus akun Threads. Akan tetapi banyak yang mengeluhkan untuk menghapus akun Threads maka akun Instagram yang terhubung juga akan ikut terhapus.

Untuk orang yang mendaftar dengan akun baru, mereka tidak masalah jika akun Instagram juga ikut terhapus. Namun, jika akun terkait dengan instagram pribadi dan sudah memiliki follower banyak akan menjadi masalah.

Nah karena masalah tersebut, kami akan memberikan solusi tentang cara hapus akun Threads tanpa harus menghapus akun Instagram. Simak tutorial selengkapnya di bawah ini.

Cara Hapus Akun Threads Dengan Mudah

Karena menghapus akun Threads sama saja dengan menghapus akun Instagram, maka anda bisa lakukan cara lain seperti privat akun Threads dan juga Nonaktifkan Akun.

Lebih jelasnya berikut alternatif untuk hapus akun Threads dengan mudah tanpa hapus akun Instagram utama.

1. Buat Akun Threads Menjadi Privat

Pertama anda bisa mengubah akun Threads menjadi Privat agar tidak terlihat oleh orang lain yang tidak follow , dan juga pengaturan ini hanya berlaku untuk aplikasi Threads saja tanpa mempengaruhi akun IG.

Berikut alternatif pertama hapus akun Threads dengan profil privat tanpa menghapus akun Instagram.

  • Buka aplikasi Threads
  • Setelah itu pilih menu Profil di kanan bawah
    privat profil threads untuk menghapusnya
  • Selanjutnya pilih menu 2 garis di pojok kanan atas
  • Berikutnya pilih menu Privasi.
  • Terakhir tekan dan aktifkan tombol Profil Privat

Langkah selanjutnya anda bisa menghapus semua yang mengikuti anda di Threads agar semua orang tidak bisa melihat aktivitas di akun tersebut.

2. Nonaktifkan Profil Threads

Cara lain agar benar benar hilang dan tidak dapat ditemukan di Threads adalah menonaktifka profil, hal ini tidak mempengaruhi akun Instagram anda.

Berikut cara menonaktifkan profil Threads dengan mudah.

  • Buka Aplikasi Threads
  • Pilih menu Profil
    cara menonaktifkan akun threads
  • Lalu pilih menu pengaturan di pojok kanan atas
  • Berikutnya pilih menu Akun
  • Pilih menu Nonaktifkan Profil
  • Terakhir tekan tombol Nonaktifkan Profil Utas
  • Selesai

Nah itulah dua alternatif untuk hapus akun Threads tanpa mempengaruhi akun Instagram kalian yaitu dengan membuat profil menjadi privat dan menonaktifkannya.

Sangat mudah bukan, jika anda tidak menggunakan akun utama saat mendaftar maka bisa langsung pilih opsi hapus akun saja.

Selamat mencoba dan semoga berhasil ya, terimakasih.


Bagikan ke: