Kali ini saya akan membahas bagaimana cara menghapus OVO di TikTok dengan mudah.
TikTok memiliki fitur TikTok Shop yang digunakan untuk berbelanja di dalam aplikasi. Untuk berbelanja di TikTok kita bisa melakukan pembayaran melalui aplikasi dompet digital, salah satunya yaitu OVO.
Kita bisa menautkan nomor OVO kita ke aplikasi TikTok agar pembelian dan pembayaran barang dapat diproses hingga sampai ke alamat rumah anda.
Akan tetapi pasti ada kendala jika nomor anda ganti atau ingin mengganti akun OVO kita di aplikasi TikTok dan terkendala masalah pembayaran.
Untungnya kita bisa menambah bahkan hapus nomor OVO di TikTok sesuai dengan keinginan.
Berikut cara hilangkan nomor OVO di TikTok dengan mudah.
Cara Menghapus OVO di TikTok Dengan Mudah
Jika nomor anda ganti pada aplikasi OVO, maka tidak akan bisa digunakan di platform lain seperti TikTok. Otomatis anda harus mencabut OVO di TikTok agar pembayaran bisa dilakukan kembali dengan OVO.
Berikut cara Hapus OVO di TikTok Shop dengan mudah dan cepat.
- Buka Aplikasi TikTok.
- Selanjutnya pilih menu profil.
- Lalu pilih menu 3 garis horisontal di pojok kanan atas.
- Pilih menu Pengaturan dan Privasi.
- Berikutnya pilih menu Pesanan.
- Setelah itu pilih Kelola Metode Pembayaran.
- Pilih Metode Pembayaran Tersimpan OVO.
- Pilih Melepaskan Ikatan.
- Terakhit tekan tombol Hapus.
- Selesai.
Cara Hapus Nomor OVO di TikTok Melalui Aplikasi OVO
Kita juga bisa hapus keterkaitan OVO dengan TikTok melalui aplikasi OVO secara langsung.
Berikut cara memutuskan atau menghapus nomor OVO yang terhubung TikTok.
- Buka Aplikasi OVO.
- Selanjutnya pilih menu Profil.
- Lalu pilih menu Aplikasi Terhubung.
- Pilih aplikasi TikTok.
- Tekan tombol Putuskan.
- Selesai.
Kesimpulan
Nah kira kira begitulah cara menghapus OVO di TikTok dengan mudah dan cepat.
Anda bisa menambahkan banyak nomor OVO di TikTok dengan memilih tambahkan metode pembayaran di aplikasi TikTok itu sendiri.
Baca Juga : Cara Menghapus Aplikasi Island
Selamat mencoba dan semoga membantu anda.
Jika ada pertanyaan silahkan berkomentar di bawah.
Terimakasih.
Saya suka menulis tentang teknologi, terutama Internet, PC dan juga Smartphone. Dengan latar belakang teknik komputer, saya menyederhanakan konsep teknis dalam artikel dan panduan / tutorial.
Bang di ovo gua gada fitur aplikasi terhubungnya gimana ya
lewat tiktok aja langsung, kalau gaada mungkin salah nomornya
Tapi sy mencoba menghapus liwat ovo tdk bisa terus bang,alasan tertautkan trs
hapus lewat tiktok coba, pastikan nomornya benar