5 Aplikasi Edit Video Jedag Jedug

Aplikasi Edit Video Jedag Jedug Terbaik Dan Mudah Digunakan

Kali ini saya akan membagikan beberapa aplikasi edit video jedag jedug yang mudah untuk digunakan konten kreator.

Fenomena video jedag jedug menjadi sangat viral dan booming beberapa tahun ini di sosial media seperti TikTok, Instagram, Facebook, hingga Youtube.

Tak jarang juga juga orang orang membuat status wa jedag jedug di WhatsApp. Juga membuat video jedag jedug untuk game Free Fire maupun PUBG Mobile.

Baca Juga : 5 Aplikasi Untuk Edit Video Free Fire Keren Editor Berkelas

Video jedag jedug ini sangat banyak diminati oleh kalangan muda mudi bangsa dengan digabungkan musik DJ yang easy listening. Musik ini biasa dibuat oleh anak anak muda Indonesia dan sangat populer di Sosial Media yaitu musik DJ Remix.

Namun pada bahasan kali ini, saya hanya akan memberikan beberapa aplikasi untuk mencampurkan musik DJ dengan video untuk mempermudah membuat video jedag jedug.

Nah berikut daftar Aplikasi Edit Video Jedag Jedug yang mudah digunakan.

Daftar Aplikasi Edit Video Jedag Jedug

1. CapCut

[appbox googleplay com.lemon.lvoverseas]

CapCut merupakan aplikasi edit video jedag jedug yang sangat mempermudah konten kreator.

Di Dalam aplikasi terdapat fitur untuk menambahkan beat sesuai dengan keinginan. Anda bisa menerapkan beat jedag jedug dengan transisi yang beragam sesuai dengan waktu yang anda tentukan.

Cukup dengan memilih menu Match Cut pada source audio, kita bisa menambah beat sesuai dengan dentuman bass lagu remix anda. Sehingga akan mempermudah penandaan yang nantinya anda jadikan transisi.

Efek transisi juga beragam dan dapat anda pilih sesuai dengan keinginan serta bisa anda atur durasi lama pendeknya transisi tersebut.

Initinya aplikasi ini sangat saya rekomendasikan untuk edit video jedag jedug walaupun anda pemula sekalipun. Karena aplikasi ini sangat mudah digunakan.

2. Alight Motion

[appbox googleplay com.alightcreative.motion]

Alight Motion merupakan After Effect versi mobile dan merupakan aplikasi edit video jedag jedug. Kalau yang belum tau, After Effect biasa orang gunakan untuk membuat animasi motion yang keren di PC.

Nah dengan adanya Alight Motion ini, kita bisa membuat motion graphic dan animasi yang tidak kalah hanya lewat HP Android saja.

Dengan ini kita bisa membuat video scribble dan edit jedag jedug dengan mudah.

Terdapat fitur yang dapat digunakan untuk menyesuaikan beat lagu sehingga mempermudah membuat video jedag jedug mengikuti beat musik.

Banyak juga efek transisi yang dapat anda gunakan di sini.

Fitur unggulannya adalah dengan adanya fitur Keyframe sama seperti After Effect. Jika anda dapat menggunakan itu, maka editan akan menjadi lebih baik karena bisa anda sesuaikan sesuka hati.

Terdapat juga fitur penyesuaian warna yang bisa anda gunakan agar video lebih enak dipandang.

3. VN Video Editor

[appbox googleplay com.frontrow.vlog]

VN Editor merupakan aplikasi mempermudah editor video lainnya yang bisa anda gunakan.

Fitur yang bisa anda gunakan adalah seperti Zoom, Masking, Mengatur Kecepatan hingga Keyframe Animation.

Juga bisa menambahkan Text, Gambar, dan Video lain.

Banyak pilihan font yang keren dan gratis di sini, serta bisa import font dari luar aplikasi sehingga bisa mendapatkan font yang lebih banyak.

4. Kinemaster

[appbox googleplay com.nexstreaming.app.kinemasterfree]

Kinemaster merupakan aplikasi pengeditan video yang populer di seluruh dunia.

Biasa digunakan untuk edit video dengan mudah di HP Android dan memiliki banyak sekali komunitas.

Kinemaster sangat unggul dalam editing video karena memiliki leluasa tidak hanya untuk edit video saja, tapi juga bisa edit efek visual dan audio.

Banyak sekali transisi dan efek video serta stiker dan font yang dapat anda download secara gratis di dalam aplikasi.

Serta dapat mengoreksi warna sehingga menjadi lebih enak dilihat.

Banyak lagi fitur dan pengaturan di dalamnya, untuk itu gunakan langsung secara gratis atau bisa berlangganan ke versi pro untuk mendapatkan lebih banyak efek dan fitur yang lebih banyak.

5. InShot

[appbox googleplay com.camerasideas.instashot]

InShot bisa menjadi alternatif jika tidak ingin ribet membuat dan menyesuaikan beat sendiri saat membuat video jedag jedug di aplikasi edit video jedag jedug.

Di aplikasi ini telah disediakan banyak sekali efek transisi jedag jedug yang bisa anda gunakan hanya dengan sekali tap atau sekali menerapkan.

Tanpa harus mengatur beat lagu, kita bisa membuat video jedag jedug secara otomatis dalam satu video.

Akan tetapi hasil yang didapatkan tidak akan sesuai dengan keinginan anda, karena efek yang ditambahkan adalah otomatis dan tidak sesuai dengan apa yang kita mau.

Namun aplikasi ini sangat cocok jika anda malas untuk edit video yang sesuai dengan beat musik.

Kesimpulan

Itulah beberapa aplikasi edit video jedag jedug di HP Android.

Menurut saya aplikasi di atas mempunyai keunggulan dan kekurangan sendiri.

Jika anda editor, alangkah baiknya menggunakan kelebihan dari masing masing aplikasi itu agar video anda menjadi lebih bagus. Karena kita tidak harus berfokus pada satu aplikasi saja, dan aplikasi itu bisa berkolaborasi membuat video jedag jedug yang bagus.

Semoga membantu dan selamat mencoba ya, semoga bermanfaat.

Jika ada tambahan info aplikasi edit video jedag jedug yang lebih mudah dari ini bisa berkomentar ya.

Terimakasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top