Kali ini saya akan membagikan cara bagaimana cara mengatasi bluetooth yang tidak bisa aktif di HP Android. Pastinya kejadian bluetooth tidak bisa ditekan / diaktifkan sering terjadi di HP android seperti merk Vivo, Xiaomi, Oppo dan lainnya.
Penyebab bluetooth tidak bisa dihidupkan antara lain adalah karena masalah keamanan dan software belum diupdate serta mengalami bug pada menu tertentu.
Bluetooth sendiri saat ini masih sangat berguna untuk HP Android terutama pada perangkat headset TWS atau perangkat nirkabel lainnya. Nah jika bluetooth tidak bisa dihidupkan akan sangat menyusahkan, untuk itu kami akan membahas mengenai cara mengatasi bluetooth hp yang tidak bisa nyala. Berikut cara lengkapnya.
1. Bershikan Cache Bluetooth
Hal pertama yang bisa dilakukan adalah membersihkan sampah atau cache aplikasi Bluetooth. Ada kemungkinan sistem akan error atau bug jika terdapat banyak cache yang menumpuk, untuk itu bisa dibersihkan agar bluetooh bisa nyala kembali. Berikut caranya:
- Buka menu Pengaturan HP.
- Selanjutnya pilih Aplikasi > Apps > Bluetooth.
- Terakhir tekan tombol Clear Cache.
2. Bersihkan Data Bluetooth
Sama dengan cache, data bluetooh juga bisa mempengaruhi aplikasi. Untuk itu sebaiknya bersihkan data data yang tertumpuk atau mengalami bug tidak bisa nyala, berikut cara membersihkan data bluetooth agar kembali bisa menyala:
- Masuk ke pengaturan HP.
- Pilih menu Aplikasi > Bluetooth.
- Tekan tombol Clear Data / Hapus Data.
3. Perbaiki Bluetooth Dengan Aplikasi
Selanjutnya kita bisa memperbaiki Bluetooth menggunakan sebuah aplikasi gratis bernama Bluetooth Fix Repair yang dapat diunduh secara gratis di Play Store.
Fungsi dari aplikasi ini adalah memperbaiki segala macam bentuk error atau bug pada bluetooth bawaan HP. Caranya cukup install aplikasi Bluetooth Fix Repair lalu jalankan pemeriksaan.
4. Reset Pengaturan Bluetooh
Cara lainnya kita bisa reset atau kembalikan ke setelan pabrik pada Bluetooh. Biasanya fitur ini terdapat di menu bawaan HP seperti Vivo, Oppo, Xiaomi, Realme dan segala brand Android.
Lebih jelasnya berikut cara mereset pengaturan Bluetooth agar bisa menyala kembali :
- Buka menu pengaturan HP.
- Selanjutnya pilih tombol pencarian.
- Ketikan Reset Bluetooh atau Reset Wi-Fi, data seluler & Bluetooth.
- Terakhir tekan tombol Reset Setelan.
5. Restart Smartphone
Paling ampuh memperbaiki segala sistem yang error seperti bluetooth adalah dengan reboot / restart hp Android anda. Caranya tekan tombol power selama beberapa detik lalu pilih Restart / Mulai Ulang.
6. Reset HP ke Setelan Pabrik(Factory Reset)
Jika semua cara sebelumnya tidak berhasil maka yang dapat dilakukan adalah mereset HP Android ke pengaturan semula.
Harap berhati hati karena cara ini akan menghilangkan semua data penyimpanan yang penting di hp Anda. Maka dari itu sebelum melakukan reset factory bisa backup atau cadangkan dulu file, foto dan video penting anda.
7. Perbaiki HP ke Service Center
Langkah terakhir jika cara cara sebelumnya tidak bisa memperbaiki bluetooth yang tidak nyala adalah dengan konsultasi atau lakukan perbaiki di service center terdekat di kota anda.
Sebaiknya ketika memperbaiki bluetooth ke service center membawa buku garansi untuk memperoleh service gratis yang disediakan oleh merk HP yang anda pakai.
Kesimpulan
Itulah beberapa cara mengatasi bluetooth HP Android yang tidak bisa aktif dengan mudah.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda dan bluetooth kembali menjadi normal sehingga bisa digunakan kembali.
Bila ada pertanyaan atau tambahan silahkan berkomentar di bawah ini, terimakasih.
Saya suka menulis tentang teknologi, terutama Internet, PC dan juga Smartphone. Dengan latar belakang teknik komputer, saya menyederhanakan konsep teknis dalam artikel dan panduan / tutorial.