Tutorial kali ini membagikan cara mengatasi filter instagram tidak tampil.
Bagi Anda pengguna instagram, sudah tidak asing lagi dengan filter instagram. Filter instagram bisa dibuat oleh seseorang dan dipakai pengguna lain di instagram. Ada juga filter yang sudah bawaan dari instagram.
Filter dapat dimanfaatkan ketika kita akan mengambil foto maupun video dari aplikasi ini. Beberapa permasalahan dapat terjadi, kenapa efek ig sudah disimpan tidak bisa muncul? Padahal seharusnya akan muncul di sebelah tombol bulat besar di instagram.
Nah sebaiknya Anda periksa sinyal maupun wifi di tempat Anda, apakah terhubung atau tidak. Jika tidak, segeralah cari sinyal yang bagus. Jika ada permasalahan lagi, kenapa efek ig tidak bisa dipakai padahal sinyal bagus? Pertanyaan itu akan mendapat jawaban di tutorial kali ini yaitu cara agar efek instagram bisa digunakan.
Cara Mengatasi Filter Instagram Tidak Tampil dengan Update Aplikasi
Yang pertama, cara memunculkan filter instagram di hp dengan update aplikasi.
Filter di ig tidak bisa digunakan atau tidak muncul barangkali karena aplikasi instagram Anda menggunakan versi lama. Untuk itu, meng update aplikasi perlu diperlukan.
Aplikasi-aplikasi yang ada di HP, seperti instagram akan selalu ada pembaharuan demi kelengkapan dan kenyamanan pengguna. Jadi kita harus rajin meng update aplikasi kita.
Untuk update aplikasi instagram tutorialnya sebagai berikut:
- Buka playstore di HP Anda.
- Pada kolom pencarian, ketik instagram.
- Selanjutnya ketuk enter atau cari.
- Setelah itu akan muncul aplikasi instagram, klik update.
- Tunggu hingga proses download selesai.
- Buka aplikasi instagram dan coba gunakan filter lagi.
- Selesai.
Cara Mengatasi Filter Instagram Tidak Tampil dengan Paksa Berhenti
Cara kedua, tutorial mengatasi filter instagram tidak tampil dengan paksa berhenti.
Paksa berhenti di sini akan membuat aplikasi instagram yang sedang kita jalankan/ dibuka, akan segera tertutup. Barangkali handphone Anda sedang membuka aplikasi terlalu banyak, sehingga kita paksa berhenti dulu instagramnya.
Dengan tujuan nantinya HP kita dapat lebih ringan lagi ketika akan membuka instagram, dan tentunya filter muncul kembali. Mari kita ikuti langkah berikut ini:
- Buka pengaturan di HP Anda.
- Kemudian ketuk pengelola aplikasi.
- Lalu cari aplikasi instagram.
- Setelah itu klik paksa berhenti.
- Selanjutnya HP Anda akan menutup instagram secara otomatis.
- Lalu buka kembali instagram dan gunakan filter lagi.
- Selesai.
Cara Mengatasi Filter Instagram Tidak Tampil dengan Hapus Cache
Untuk yang ketiga, cara mengatasi filter ig tidak tampil dengan hapus cache.
Cache merupakan file berupa data situs web yang pernah kita kunjungi dan akan digunakan lagi jika kita mengunjungi situs tersebut. Tujuan cache yaitu mempercepat loading.
Namun jika terlalu banyak cache menumpuk, akan membuat memori internal di handphone menjadi penuh. Sehingga berakibat menurunnya performa handphone Anda.
Menghapus cache perlu dilakukan berkala, berikut langkah-langkahnya:
- Buka pengaturan di HP Anda.
- Setelah itu klik pengelola aplikasi.
- Kemudian cari aplikasi instagram.
- Selanjutnya klik penyimpanan.
- Ketuk hapus cache.
- Lalu buka lagi aplikasi instagram dan coba kembali filter tersebut.
- Selesai.
Kesimpulan
Jadi apabila filter di ig tidak muncul, Anda perlu memeriksa ketersediaan sinyal. Apabila masih belum bisa, cobalah cara mengatasi filter instagram tidak tampil dengan update aplikasi, paksa berhenti, ataupun hapus cache.
Silakan dicoba ya.
Terimakasih.
Saya suka menulis tentang teknologi, terutama Internet, PC dan juga Smartphone. Dengan latar belakang teknik komputer, saya menyederhanakan konsep teknis dalam artikel dan panduan / tutorial.