Kali ini saya akan membahas bagaimana cara menonaktifkan notifikasi email pemberitahuan Instagram. Jika anda sering menerima email dari alamat resmi Instagram maka sebenarnya itu bisa dimatikan.
Pemberitahuan email Instagram ada yang penting, ada juga yang tidak penting. Namun sebagian tidak penting dan telah tersedia notifikasi langsung di aplikasi IG. Seperti pemberitahuan follower dan following itu sudah ada di aplikasi Instagram itu sendiri, tanpa email pun kita bisa tau lewat aplikasi.
Nah kali ini saya akan memberitahukan bagaimana cara menghentikan pemberitahuan notifikasi Email Instagram.
Dan berikut langkah menonaktifkan pemberitahuan notifikasi email Instagram.
Cara Menonaktifkan Notifikasi Email Instagram
Hampir semua website atau aplikasi memiliki email yang berguna untuk memberitahu apa yang baru di aplikasinya. Salah satunya instagram, instagram akan memberitahukan melalui email apa saja aktifitas yang baru tentang instagram maupun akun anda.
Nah terkadang itu hanya akan memenuhi email dan pemberitahuan notifikasi saja, alias tidak penting.
Dan berikut langkah mematikan notifikasi email Instagram.
- Buka aplikasi Instagram.
- Selanjutnya pilih menu Profile lalu menu 3 Garis horisontal.
- Berikutnya pilih menu Pengaturan.
- Lalu pilih menu Notifikasi.
- Selanjutnya pilih menu Email dan SMS.
- Nonaktifkan semua notifikasi pemberitahuan Email dan SMS.
- Selesai.
Nah kini anda tidak akan lagi menerima email dari Instagram yang tidak perlu, dan semua pemberitahuan akan masuk ke notifikasi di aplikasi Instagram itu sendiri.
Anda bisa menonaktifkan Email Masukan, Email Pengingat, Email Produk, Email Berita, dan Email Dukungan. Di sini saya tetap mengaktifkan Email Dukungan bila mana terjadi akses login yang mencurigkan, saya bisa langsung mengetahui lewat email.
Kesimpulan
Nah itulah cara menonaktifkan notifikasi email instagram yang terus terkirim di akun email anda.
Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Itu saja semoga bermanfaat.