3 Cara Nonton TikTok Full Layar / Fullscreen

Bagikan ke:

Kali ini saya akan membagikan tutorial bagaimana cara nonton TikTok full layar tanpa terhalang oleh tulisan deskripsi dan judul.

Sering kali ketika kita bermain sosial media seperti TikTok terdapat quotes atau tulisan tulisan di layar yang harus dibaca. Akan tetapi kadang penempatan tulisan atau text di layar itu berdekatan atau bertumpukkan di deskripsi sehingga akan sulit untuk dibaca.

Sayangnya TikTok tidak memperhatikan User Experience Yang buruk ini dan tidak segera update aplikasi untuk mengatasi ini. Padahal dulu untuk menonton tiktok kita bisa menahan video yang kita tonton agar segala macam deskripsi dan judul akan hilang dan hanya akan muncul video full screen saja.

Akan tetapi semenjak update, jika menekan tahan video beberapa detik malah muncul tombol share maupun download. Hal ini menyebabkan pengalaman pengguna yang buruk, ayolah TikTok segera perbaiki masalah ini.

Namun jangan khawatir kita tetap bisa menggunakan cara tertentu untuk nonton TikTok Full layar tanpa terhalang tulisan deskripsi, berikut caranya.

Cara Nonton TikTok Full Layar Penuh Tanpa Terhalang Deskripsi Cara Biasa

Mungkin saja TikTok sudah update ke versi yang terbaru dan telah memperbaiki masalah ini. Atau mungkin anda masih menggunakan TikTok versi lama bisa mengikuti cara ini.

Dan berikut cara nonton TikTok Full Screen tanpa terhalang tulisan judul, lagu dan deskripsi.

  1. Buka aplikasi TikTok.
  2. Setelah itu pilih video yang akan anda tonton.
  3. Selanjutnya tekan atau ketuk lama tahan hingga beberapa detik.
  4. Dan video TikTok akan menjadi Full Layar tanpa terhalang tulisan lagi.
  5. Selesai.

Mungkin cara ini kemungkinan tidak bisa lagi. Jika tidak bisa maka anda gunakan cara kedua.

Cara Menghilangkan Deskripsi TikTok Yang Menghalangi (Nonton TikTok Layar Penuh)

Berhubung fitur nonton full telah dihapus oleh aplikasi TikTok kita bisa mengakali nya sendiri.

Caranya adalah dengan download video, stitch dan duet video TikTok yang anda tonton.

Untuk lebih jelasnya berikut cara menghilangkan deskripsi TikTok yang menghalangi tulisan / text.

  1. Buka aplikasi TikTok.
  2. Setelah itu pilih video yang akan tonton.
  3. Selanjutnya anda bisa memilih tombol share atau berbagi.
  4. Lalu anda bisa memilih Download Video atau Stitch Video maupun Duet Video.
    mengatasi tulisan di tiktok terhalang judul - cara nonton tiktok full layar
  5. Karena pilihan tersebut akan memperlihatkan video secara full screen sebelum melakukan proses itu.
    nonton full layar tanpa terhalang tulisan tiktok
  6. Selesai.

Cara Nonton Fullscreen di Video TikTok

Cara terbaru terakhir untuk menonton video TikTok Fullscreen adalah dengan mengaktifkan menu Clear Mode.

Pertama tama anda harus Install atau Update TikTok versi Terbaru terlebih dahulu ya.

Berikut cara nonton Video Tiktok Fullscreen tanpa aplikasi tambahan.

  1. Buka Aplikasi TikTok.
  2. Setelah itu pilih VT yang anda tonton.
  3. Selanjutnya tahan video Tersebut hingga muncul menu.
    cara tiktok full screen
  4. Pilih menu Clear Mode.
  5. Deskripsi di TikTok jadi hilang dan tampilan Video TikTok menjadi Full Layar.

Kesimpulan

Dan kira kira begitulah cara nonton tiktok full layar atau danmengakali mengatasi TikTok agar bisa nonton video secara full layar tanpa terhalang oleh deskripsi maupun yang lainnya.

Semoga TikTok segera update aplikasinya menjadi lebih user friendly lagi ya.

Selamat mencoba dan semoga berhasil ya.

Terimakasih.


Bagikan ke:

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.